Rangkuman informasi dunia otomotif nasional muapun dunia

Triumph 250 Kembali Tertangkap Kamera


Sebelumnya pada akhir November lalu, produsen motor Triumph, kedapatan sedang melakukan pengetesan motor sport terbarunya, Triumph 250 di sebuah jalanan di Inggris, dalam foto tersebut terlihat sosok Triumph 250 dengan model Full Fairing berkelir hitam.

Kali ini motor sport terbaru Triumph ini kembali tertangkap kamera saat melakukan uji coba di Spanyol.  Bedanya model ini mengusung gaya nakedbike. Seperti dilansir Motorcycle.

Sementara untuk desainnya, Triumph 250 akan mengusung desain yang mirip dengan Triumph Street Triple. Terlihat dari model lampu depan, bentuk tangki bahan bakar juga shourld yang terlihat mirip,  walaupun modelnya terlihat mirip tapi untuk mesinnya hanya satu silinder dengan dimensinya tidak terlalu besar.

Sedangkan untuk dapurpacunya, dikabarkan menggendong mesin berkapasitas 250 cc, berpendingin air dengan radiator. Sedang untuk sektor kaki-kakinya terlihat cukup sederhana, sok depan masih menggunakan teleskopik biasa. Bannya juga hanya pakai IRC Road Winner persis yang dipakai pada Ninja 300.

Menurut kabar Triumph akan memproduksi motor sport terbarunya ini pada tahun 2014 di India. Tepatnya di pabrik Narasapur dan rencananya akan mulai dipasarkan sebagai model 2015 di negara berkembang kawasan Asia dan Amerika Latin. Wah bakal masuk Indonesia nggak ya? Penasaran kita tunggu saja kehadirannya.

Inikah Triumph 250 ?


Sebelumnya produsen motor asal Inggris, Triumph telah memperkenalkan gambar sketsa dari motor terbarunya bermesin 250 cc di ajang EICMA Show 2013 di Milan, kini beredar spy shot sosok dari Triumph 250 cc yang kejepret saat sedang melakukan sesi uji coba.

Dari spy shot yang beredar, sosok motor terbaru dari Triumph ini merupakan model motorsport yang mengusung konsep full fairing, sekilas sosoknya mirip dengan Triumph Daytona dengan tubuh yang lebih kecil. Dilansir Motorcycle.

Untuk membedakan Triumph 250 dengan Daytona 675 adalah pada bentuk roda yang lebih kecil, rem cakram tunggal, side up fork kanan, dan design swingarm yang lebih kecil.

Sementara itu, dari rumor yang beredar, motorsport Triumph 250 akan memakai nama Daytona 250, mengikuti jejak kesuksesan pendahulunya seperti Daytona 675, 600, 650, dan 955i. Tapi sayang belum ada informasi detail mengenai spesifikasi lengkap dari Triumph 250 cc ini, tapi diprediksi Triumph 250cc akan mengusung mesin satu silinder berpendingin udara atau radiator.

Dengan hadirnya Triumph 250, akan membuat persaingan pasar motor sport segmen 250 cc semakin menarik, rencananya motor sport Triumph 250 cc akan mulai dipasarkan pada 2015.

Sketsa Triumph 250 cc Beredar

 
Beberapa waktu yang lalu sempat berhembus kabar, kalau produsen motor asal Inggris, Triumph akan merilis sport bike terbaru dengan mesin berkapasitas 250 cc. Motor ini diperkirakan akan memiliki nama Triumph Daytona 250 dan akan dipasarkan untuk kawasan Asia atau Amerika Latin yang merupakan pasar motor terbesar di dunia.

kabar ini semakin kuat dengan kemunculan sketsa Triumph 250cc yang diperlihatkan di ajang EICMA Motorcycle Show 2013 di Milan. Dilihat dari gambar sketsa yang muncul, nampak garis desain motor yang terlihat agresif dengan lekukan tegas di fairingnya. Tapi sekilas desain dari motor sport terbaru ini terinspirasi dari Triumph 675.

sedangkan untuk dapur pacunya, belum ada informasi detail dari pihak Triumph, tapi diprediksi mesinnya akan memiliki tenaga 30 bhp. Selain itu, kabarnya Triumph juga tengah meriset versi naked bike untuk versi 250 cc ini. Smentara untuk peluncuran sportbike 250cc ini, diperkirakan baru akan meluncur pada 2015. Penasaran dengan sosok asli  Triumph 250cc?..simak terus beritanya..

Triumph Akan Rilis Sportbike 250 cc Dua Tahun Lagi


Pada perhelatan EICMA Show 2013 di Milan, pabrikan motor asal Inggris, Triumph akan memperkenalkan motorsport terbarunya, Triumph 250cc dalam bentuk sketsa. Dan akan mulai diproduksi pada 2015.

Dalam sketsa ini, Triumph 250cc terlihat menggunakan model full fairing dengan mesin silinder tunggal berkapasitas 250cc. dikabarlan sportbike terbaru Triumph ini akan diproduksi di pabrik barunya di India, dan akan dipasarkan secara global termasuk untuk Negara-negara berkembang seperti Indonesia.

Dengan hadirnya sporbike Triumph 250 cc, secara otomatis akan bersaing dengan para kompetitornya seperti Kawasaki, Honda ataupun KTM yang lebih dulu meluncurkan sportbike 250 cc-nya. Diberitakan Yamaha juga akan bermain untuk segmen 250cc ini, yang rencananya akan meluncurkan sportbike 250 cc pada akhir tahun ini. Wah jadi semakin ramai saja ya..penasarankan?simak terus beritanya,

Back To Top